On 4:34 AM

Setiap Madrasah yang terkenal selalu memiliki program unggulan yang menjadi ikon masing-masing madrasah. Diantaranya program unggulan yang populer adalah Bahasa, baik bahasa Arab dan bahasa Inggris, ada juga yang memiliki program unggulan lain seperti amtsilati, tahfidz, teknologi, bisnis olah raga, dan lainnya. Untuk Progam Unggulan MTs. Roudlotusysyubban Tawangrejo adalah Amtsilati dan Tahfidz
  1. Amtsilati adalah Metode membaca kitab kuning tanpa kharokat yang asal mulanya adalah ilmu alat berjudul alfiyah ibnu malik kemudian diringkas oleh KH. Taufiqul Hakim sehingga menjadi beberapa bait kurang lebih 128 bait, dan itu menjadi bekal pertama dalam membaca kitab kuning tanpa kharakat. Untuk mempelajari ini jika dilakukan setiap hari maka kurang dari satu tahun, mereka (santri) sudah bisa membaca kitab kuning tanpa kharakat.
  2. Tahfidz adalah program menghafalkan Al-Qur'an dan program membaca alqur'an. Bagi santri yang belum bisa membaca Al-Qur'an maka diajari langsung dengan metode qiraati, seperti layaknya anak anak di TPQ, yang sudah bisa membaca Al-Qur'an maka menghafalkan jus 30, jika sudah hafal dilanjutkan dengan jus 1, jus 2 dan seterusnya.
Mengenai penjelasan secara rinci nanti akan kita terangkan berikut, ini masih gambaran awal saja.
Terimakasih.

Bagi Wali santri, kami berpesan percayakan putra putri anda belajar di MTs. Roudlotusysyubban, dengan harapan putra putri kalian mampu mengikuti program unggulan kami.